Esay/Fotografer : John Doddy Hidayat
Garut News ( Jum’at, 19/02 – 2016 ).

Jajaran Polsek Tarogong Garut, Jawa Barat, terpaksa mengamankan satu unit mobil jenis Xenia Silver bernopol Z 1300 MA, yang diparkir “mencurigakan”, Jum’at (19/02-2016) malam, sekitar pukul 23.10 WIB.
Lantaran mobil berkondisi terkunci tersebut, ditinggalkan pengendaranya sejak Kamis (18/02-2016) sekitar pukul 14.00 WIB.

Mobil itu di parkir pada pinggiran komplek Pemakaman Gordah Kelurahan Jayawaras Kecamatan Tarogong Kidul.
Sehingga penduduk sekitarnya akhirnya merasa sangat curiga, dan melaporkannya kepada pihak Kepolisian.
Hingga berita ini disusun, aparat penegak hukum bersama penduduk masih berupaya keras membuka pintu mobil yang terkunci, untuk kemudian sementara segera diamankan di Mapolsek Tarogong.
Sumber informasi setempat antara lain katakan, nomor polisi mobil ini diduga palsu.

Sedangkan motip ditinggalkan pengendaranya, juga diduga kemungkinan merupakan kendaraan leasing.
Maupun rental yang tak mampu terbayar oleh pihak pengguna manfaatnya.
*******