“Jangan Lupakan Jasa Ibu”
Garutnews ( Kamis, 23/12 – 2021 ).
Perubahan besar geliat denyut nadi dinamika keseharian masyarakat, kini kian menggedor bisa terpenuhinya pemenuhan kebutuhan mendasar, juga sekaligus ‘trend’ gaya hidup mereka berbasiskan percepatan transformasi digital.
Namun perkembangan ‘teknologi informasi’ (TI) ini, kerap memunculkan disparitas di tengah peningkatan penggunaan internet. Di antaranya berupa sangat devisitnya nilai manfaat dari para pemakai jasa TI tersebut.
Lantaran tak maksimal ditunjang kualitas SDM, sehingga kepemilikan piranti TI itu antara lain hanya sebatas memenuhi kebutuhan bertutur ‘ngaler-ngidul’ yang tanpa makna maupun ‘zonder’ bernilai informatif.
Bahkan hanya sekedar berobsesi memenuhi keinginan menebar gaya berselfie, tanpa semangat menampilkan keteladanan memotivasi kreativitas berinovatif menjawab tantangan zaman guna dijadikan peluang meraih keunggulan.
Padahal, ada banyak kesempatan memproduk serta menyajikan ragam konten positif yang enak dinikmati dan perlu diakses pelbagai kalangan dengan sarat manfaat.
Bermisikan menjadi individu yang dapat memberi manfaat kepada manusia lainnya, termasuk pada alam lingkungan sekitarnya.
Maka pada momentum akhir 2021 ini, bisa memaksimalkan penguasaan ilmu dan teknologi berbasiskan digitalisasi menuai energi selama rentang waktu satu tahun terakhir guna menggapai ‘asa’ 2022 mendatang menjadi realitas menyenangkan lahir, dan bathin.
Karenanya janganlah berhenti belajar, termasuk belajar menjadi masyarakat informatif. Agar berkeunggulan prima memenej informasi.
Guna mendapatkan data akurat dan konsisten, mengembangkan informasi berguna bersumber data mentah, memelihara informasi dengan aman, dan bisa diakses selama siklus hidup yang berguna.
Serta menjadi pendukung pembuatan keputusan, dan komunikasi efektif dengan siapa pun yang memerlukannya didasari niat tulus untuk senantiasa berbagi.
“Jangan Lupakan Jasa Ibu”
Idealnya pula tak hanya setiap 22 Desember kita peringati ‘Hari Ibu’. Melainkan senantiasa mengingat Ibu adalah tempat Kemuliaan Nan Bebas, Kejayaan Nan Mengakar, dan Keagungan Nan Kokoh Berasal.
Benar Kata Pujangga, Ibu adalah sekolah pertama Nan Utama, Apabila engkau memersiapkannya, Engkau telah memersiapkan sebuah Bangsa yang bernasab Mulia.
Ibu juga adalah Taman, apabila engkau selalu menyiraminya, Taman itu akan memunculkan Tunas begitu indahnya.
Ibu pun adalah Guru para Guru Nan Utama. Prestasi mereka menyebar ke seluruh penjuru Jagad Raya.
Di dunia sangat singkat ini, selama ibu kita masih hidup, muliakanlah, bahagiakan hatinya, jenguk dan kabulkan keinginannya selama bukan maksiat. Lantaran, ridha Allah bergantung pada ridha orang tua, pun surga-Nya berada di bawah telapak kaki ibu.
Wallahu a’lam.
*******
Esay/Fotografer : John Doddy Hidayat.