Mahasiswa STAIDA Muhammadiyah Jalin Kebersamaan BNNK Garut

0
123 views

Garut News ( Ahad, 17/11 ).

Narkoba. (Foto : John).
Narkoba. (Foto : John).

Mahasiswa STAIDA Muhammadiyah Garut di Desa Cibunar, Cibatu, menyelenggarakan PPL dan Kukerta.

Sebanyak  10 Mahasiswa, terdiri Jamal Alamsyah(22), Ahmad Saepul(22), Dede Saepuloh(21), Alimudin Narang(25), Egi Hergiana(22), Rendi SB Ibrani(22), Lillah Muti’ah(21), Iim Masitoh(24), Lusi Andani(20), serta Nuri Siti Normayanti(25).

Selama 40 hari mereka mengabdikan diri, di antaranya menggelar pelbagai kegiatan, berup pengabdian masyarakat.

Serta berperan aktif bidang pendidikan, berupa ikut memberikan kontribusi kegiatan belajar mengajar pada SMP Al-Madinah Cibatu, sebagai program Praktek Pengalaman Lapangan (PPL).

Bahkan salah satu kegiatan, mengadakan penyuluhan bahaya penyalahgunaan Narkoba pada pelajar, bersama Badan Narkotika Nasional Kabupaten (BNNK) setempat, Kamis (14/11).

Ketua pelaksana Rendi SB Ibrani(21), katakan latar belakang penyuluhan Narkoba berdasar  realita dimasyarakat khususnya pelajar termasuk remaja di Indonesia termasuk di Garut, banyak penyalahguna juga termasuk menjadi pencandu zat adiktif juga Narkoba.

Malahan banyak anak terjerat kecanduan pemakain lem, menjadi permasalahan sangat mengkhawatirkan lantaran mereka regenerasi bangsa.

Sehingga PPL & KUKERTA STAIDA Muhammadiyah sangat menghawatirkan, bukti kepedulian bersama BNN mengadakan penyuluhan dengan target sasaran pelajar SMP, dan SMA Al-Madinah Cibatu.

Kegiatan ini diapresiasi  positif Kepala Sekolah SMP Al-Madinah, Drs Taufik Ansori.

**** (jml/epl).

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here