Esay/Fotografer : John Doddy Hidayat.
Garut News ( Sabtu, 20/06 – 2015 ).

Foto berita akhir pekan ini, Garut News menampilkan potret kenikmatan berbuka puasa para pengendara sepeda motor, kendati hanya berlangsung pada lintasan tepian jalan menghubungkan Bandung – Garut, Sabtu (20/06-2015).
Pada pelaksanaan hari ketiga ibadah Puasa Ramadhan 1436 H ini, mereka menepikan sepeda motornya masing-masing, di Kampung Warung Peuteuy.

Bersamaan berkumandangnya lantunan Azan Maghrib, berupaya menyempatkan diri membatalkan puasa.
Meski hanya menikmati air es kelapa muda, yang dijajakan sederhana di pinggiran lintasan ruas badan jalan provinsi tersebut.
Jeda sejenak sambil berbuka puasa itu, ternyata nikmatinya luar biasa, menjadikan penawar rasa haus, setelah seharian khusu melaksanakan ibadah puasa.

Dalam pada itu, jalur alternatif lintasan jalan Cijapati masih nampak sepi, namun masih pula diperparah kondisi Jembatan Bangbayang yang juga masih berupa pemasangan jembatan darurat.
Kondisi tersebut, diperparah pula terdapatnya lintasan kereta api tanpa pintu, termasuk lintasan kereta api di Kampung Cikembulan Kecamatan Kadungora Garut.

Sedangkan Jembatan Bangbayang berlokasi di Kampung Bangbayang Desa Karya Mulya Kecamatan Kadungora ambruk, sejak sekitar pukul 00.00 Senin (03/03-2014) lantaran hujan deras.
Jembatan tersebut selama ini melintasi Sungai Cigunung Agung, sedangkan panjang jembatan berkisar tiga hingga empat meter, selebar tujuh meter.

Sehingga kondisi lintasan Garut-Bandung melalui Cijapati sempat menjadi terputus total.
Akibat lainnya, satu unit angkutan perdesaan terjerumus ke dalam sungai.
Bangkai kendaraannya bisa diketemukan.
Sedangkan pengemudi beserta penumpang lainnya sempat dilakukan pencarian lantaran hanyut.
Dinas Bina Marga Garut juga berkoordinasi dengan PU Provinsi Jawa Barat, sebab status lintasan tersebut jalan provinsi, katanya.
*****