601 Penduduk 31 Kecamatan Garut Terinsfeksi HIV/AIDS

0
227 views
Guntur Yana Hidayat.

“11 Kecamatan Masih Diragukan Bebas HIV/AIDS”

Garut News ( Selasa, 28/11 – 2017 ).

Guntur Yana Hidayat.

Dari sedikitnya 610 penduduk terinsfeksi HIV/AIDS di Kabupaten Garut, Jawa Barat, tersebar pada 31 dari 42 kecamatan di kabupaten tersebut. Kasus terbanyak Kecamatan Garut Kota, disusul Tarogong Kidul, dan Kecamatan Tarogong Kaler.

“Mereka terinsfeksi jenis penyakit itu, terdapat 67 kasus di antaranya temuan baru pada Januari hingga Oktober 2017 ini, sebelumnya hingga 2016 terdapat 524 kasus” ungkap Pengelola Program “Komisi Penanggulangan AIDS” (KPA) kabupaten setempat, Guntur Yana Hidayat.

Didesak pertanyaan Garut News di ruang kerjanya, Selasa (28/11-2017), dia katakan 67 kasus temuan baru tersebut terdiri 59 HIV Positif, serta delapan positif AIDS berusia produktif berkisar 15 hingga 49 tahun.

Pemeriksaan Gratis (Konseling & Tes HIV dan IMS) Kepada Masyarakat Pantai Rancabuaya, Termasuk Kepada Populasi Kunci.

Meliputi satu kasus dengan usia berkisar 15 – 19 tahun (laki-laki), 14 kasus usia 20 – 24 tahun terdiri 13 laki-laki dan satu perempuan, serta 42 kasus usia 25 – 49 tahun terdiri 32 laki-laki dan 10 perempuan.

Selama Januari hingga Oktober 2017 juga diselenggarakan tes HIV pada 8.440 terdiri 2.290 laki-laki, serta 6.150 perempuan.

Sedangkan faktor resikonya masing-masing empat waria, 27 “Laki Sex Laki” (LSL), tujuh pasangan suami istri, satu HRM (Pria Resiko Tinggi), 11 HIV/AIDS TB Paru, delapan penyakit kronik lainnya, serta 45 “Insfeksi Menular Seksual” (IMS) terdiri 17 laki-laki dan 28 perempuan.

“11 Kecamatan Masih Diragukan Bebas HIV/AIDS”

Populasi Kunci Seksama Simak Advokasi Bahaya HIV/AIDS.

Guntur Yana Hidayat mengemukakan pula, pihaknya masih sangat meragukan 11 wilayah kecamatan lainnya benar-benar bebas terinsfeksi HIV/AIDS, lantaran pada kesebelas kecamatan itu belum terdapat Puskesmas yang di “set-up” (belum dikemas) HIV/AIDS.

Sehingga fenomena gunung es ini, dipastikan masih belum terungkap ke permukaan, ujarnya.

Terdiri wilayah Kecamatan Singajaya, Banjarwangi, Cisewu, Talegong, Pangatikan, Cigedug, Mekarmukti, Pakenjeng, Pasirwangi, Leuwigoong, dan wilayah Kecamatan Selaawi (11 kecamatan).

Terkait tema peringatan hari AIDS Sedunia 2017 ini, “Saya Berani, Saya Sehat” menurut Guntur Yana Hidayat antara lain bermakna diperlukannya keberanian “Orang Dengan HIV/AIDS” (ODHA) senantiasa berani membangun komunikasi atau tak menutup diri.

Terdapat Ratusan PSK yang Bertransaksi Badani di Kota Garut, dan Sekitarnya.

Kemudian berani bergaul (bersilaturahim), serta berani berobat, lantaran jika semakin menutup diri dipastikan semakin bermasalah. Karena itu pula harus jujur termasuk pada diri sendiri, imbuhnya.

Pada momentum peringatan hari AIDS Sedunia 2017, Pemkab Garut memberikan bantuan kepada lebih 364 ODHA sebagai (PIB) atau penerima iuran bantuan berupa BPJS. Mereka terdiri para kader, penggiat HIV/AIDS termasuk ODHA.

Data Kasus Terinfeksi HIV/AIDS pada 2007 hingga 2016 di Kabupaten Garut

NoTahunKasus BaruJumlahKumulatif
120072121
220082546
320093682
4201048130
5201122152
6201249201
72013149350
8201454404
9201534437
10201687524

 

.Data Kasus HIV/AIDS

 

Januari 2015 s/d Desember 2016

NoJenis KelaminAIDSHIVTOTAL
1Laki-laki211128339
2Perempuan11768185
Jumlah Total328196524

 

HIV AIDS Menurut Faktor Usia

NoKelompok UmurAIDSHIVTOTAL
1< 1123
21-511516
36-9314
410-24171027
625-39248152400
740-49442468
850-59426
Jumlah Total328196524

 

HIV AIDS menurut Faktor Resiko

NoFaktor ResikoAIDSHIVTOTAL
1LSL (LAKI SEX LAKI)183149
2WARIA13720
3WPS (WANITA PEKERJA SEX)202
4IDU’s / PENASUN13951190
5HRM (PRIA RESTI)522476
6PASANGAN RESTI :
PEREMPUAN9546141
LAKI-LAKI141226
7PERINATAL/ANAK10515
8TATOO000
9TAK TERIDENTIFIKASI505
Jumlah Total348176524

 

Sebaran HIV AIDS di Wilayah Kabupaten Garut Hingga 2016.

NoWilayah KecamatanAIDSHIVTOTAL
1GARUT KOTA11135146
2TAROGONG KIDUL632790
3TAROGONG KALER271441
4KARANGPAWITAN10919
5CILAWU13518
6KADUNGORA14216
7WANARAJA7815
8BAYONGBONG11213
9CIBATU8513
10LELES9211
11BANYURESMI459
12CIKAJANG729
13SAMARANG527
14MALANGBONG404
15LEUWIGOONG224
16LIMBANGAN303
17PAMEUNGPEUK213
18CISOMPET202
19PAKENJENG202
20CIBALONG112
21CISURUPAN112
22PANGATIKAN101
23BUNGBULANG101
24SUCINARAJA011
25MEKARMUKTI011
26CIBIUK011
27KERSAMANAH011
28PASIRWANGI011
29CIGEDUG011
30CIKELET112
Jumlah Total328196524

 

*******

Esay/Fotografer : John Doddy Hidayat.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here