Garut News ( Ahad, 10/12 – 2017 ).

Penduduk Kampung Bongkor di wilayah Kecamatan Samarang Garut, Jawa Barat, hingga kini masih berharap bisa berbuahnya sebuah pohon kurma berusia sekitar lima tahun, yang tumbuh di halaman depan masjid.
Menurut penduduk setempat termasuk Ny. Maemunah (45), Ahad (10/12-2017), pohon tersebut bisa tumbuh cukup subur meski awalnya hanya melemparkan beberapa biji kurma pada lokasi tersebut.

Terdapat pula satu pohon kurma lainnya yang masih berusia sekitar dua tahun, juga terletak tak jauh dari pohon yang berusia lima tahun itu, ungkapnya.
Sedangkan biji kurma yang tertanam di depan masjid ini, dibawa warga setempat seusai menunaikan ibadah haji, menyusul selama ini hampir setiap tahun terdapat penduduk kampung tersebut yang pergi haji.
*******
Esay/Fotografer : John Doddy Hidayat.