Esay/Fotografer : John Doddy Hidayat
Garut News ( Sabtu, 25/02 – 2017 ).
Foto berita Garut News pada akhir pekan ini, khusus memotret fenomena Pemkab Garut semarak selenggarakan parade mobil hias.
Antara lain diikuti seluruh institusi pemerintahan maupun swasta, pada rangkaian memeringati Hari Jadi ke-204 kabupaten setempat, Sabtu (25/02-2017).
Pada parade ragam kendaraan roda empat dikemas juga dihias menarik itu, bergerak mulai dari seputar lintasan Jalan Pembangunan menyusuri sejumlah ruas badan jalan pusat perkotaan termasuk melintasi pinggiran kota Garut.
Namun terdapat beberapa kalangan berharap, agar biaya besar digunakan kegiatan tersebut. Bisa berbanding lurus dengan manfaat bagi masyarakat luas.
Sehingga tak hanya mengesankan memamerkan kemeriahan.
Apalagi jangan justru mengesankan memamerkan “kekuatan” maupun dukungan.
Meski sepanjang melintas mendapat sambutan antusias banyak penduduk.
Mereka memenuhi sepanjang pinggiran jalan.
Termasuk pula banyak kendaraan umum lainnya menyempatkan berhenti menyaksikan pawai ini.
Rangkaian helatan tersebut, digelar guna memeriahkan puncak peringatan Hari Jadi Garut 2017, berpeserta instansi pemerintah hingga tingkat desa, perusahaan swasta, serta institusi pemerintah lainnya.
Sedangkan peserta dinilai mobil hiasnya bagus, bakal mendapat hadiah berupa uang sekaligus hadiah utama sepeda motor. Terdapat juri dari luar, mereka menilai dari beragam aspek.
*********