Kesiapan UN SMP Garut Capai Seratus Persen

Kesiapan UN SMP Garut Capai Seratus Persen

778
0
SHARE

Garut News ( Senin, 27/04 – 2015 ).

Cecep Firmansyah, M.Pd
Cecep Firmansyah, M.Pd

Kepala Bidang “Pendidikan Dasar” (Dikdas) pada “Dinas Pendidikan” (Disdik) Kabupaten Garut, Cecep Firmansyah, M.Pd menyatakan, kesiapan jajarannnya kini mencapai seratus persen guna menyelenggarakan “Ujian Nasional” (UN) SMP, yang diagendakan berlangsung 4 – 7 Mei 2015.

Kepada Garut News di ruang kerjanya, Senin (27/04-2015) sore, dikemukakan calon peserta UN SMP tahun ini mencapai sekitar 30.712 murid.

Ilustrasi Muhammad Erwin Ramadhan. (Foto : John Doddy Hidayat).
Ilustrasi Muhammad Erwin Ramadhan. (Foto : John Doddy Hidayat).

Terdiri 22.542 calon peserta dari 131 SMPN, serta 8.120 calon peserta dari 150 SMP Swasta. Namun setelah dilakukan evaluasi maka seluruh peserta UN SMPN dan SMP Swasta menyelenggarakan UN secara tertulis, atawa tak dilakukan secara online.

Termasuk SMPN bekas RSBI, masing-masing SMPN 1 Garut dengan 271 calon peserta UN, serta SMPN 2 dengan 282 calon peserta, seluruhnya diselenggarakan secara tertulis, ungkapnya pula.

Didesak pertanyaan Garut News, Cecep Firmansyah katakan  pengisian seluruh soal UN secara “multiple choice” dinilai memiliki kelebihan dan kekurangannya.

Kelebihannya antara lain, penyampaian soal ujian bisa lebih banyak juga memermudah proses pemeriksaannya.

Sedangkan kekurangannya, tak mengekplor pengetahuan murid, bahkan murid bisa mengisinya dengan tebakan.

Dalam pada itu, materi diujikan terdiri mata pelajaran Bahasa Indonesia, Matematika, Bahasa Inggris dan “Ilmu Pengetahuan Alam” (IPA).

Memiliki makna, selain sebagai pemetaan kualitas proses belajar-mengajar, juga dijadikan bahan kajian pengambilan kebijakan, di antaranya guna menentukan alokasi pemberian bantuan pemerintah terhadap sekolah, katanya.

Sehingga setiap seluruh proses persiapan penyelenggaraan helatan ini, benar-benar sesuai dengan “Standard Operational Procedure” (SOP) yang berlaku, ungkap Cecep Firmansyah, antara lain menambahkan.

**********

Esay/Foto : John Doddy Hidayat.

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY